5 hadiah yang membuat istri senang, Suami tak perlu bingung
Hai sahabat melly kuliner, hari ini mimin mau share hal-hal yang bisa buat istri kamu sumringah, dan membuat hubungan menjadi tetap mesra.
Memberi hadiah adalah salah satu cara mengungkapkan kasih sayang. Ini juga merupakan tanda bahwa kita menghargai orang yang kita sayang
Melansir Bustle, pakar hubungan Michele Lisenbury Christensen mengungkapkan bahwa memberi hadiah kerap menimbulkan kecemasan dan frustasi. Sebenarnya, ini karena orang-orang terlalu takut salah dalam memberi hadiah, dari pada mencoba bersenang-senang dengan prosesnya.
Tapi, sebenarnya, apabila hubungan kalian dengan pasangan sudah kokoh, hadiah yang salah tidak akan berpengaruh sama sekali. Menurutnya, memberi sesuatu adalah kesempatan untuk menunjukkan bahwa kita peduli. Bahkan, bisa memperdalam ikatan hubungan.
Berikut hadiah yang dapat kamu berikan ke istri tercinta:
1. Bunga
Bunga adalah salah satu cara paling romantis untuk menunjukkan bahwa Anda sangat menghargai keberadaan istri Anda dalam kehidupan ini. Cobalah untuk memilih warna, wangi, dan juga arti dari bunga yang cocok untuk istri Anda, yang paling popular biasanya adalah bunga mawar, anggrek dan tulip.
Ingatlah bagi Anda kaum pria, selalu memberikan hadiah khususnya bunga tanpa alasan dapat berarti sangat besar dan memiliki nilai positif lebih.
2. Perjalanan Wisata
Perjalanan wisata dapat menjadi hadiah terbaik bagi istri anda, apalagi jika itu adalah kesempatan perjalanan wisata romantis bersama keluarga kecil anda.
Hadiah ini adalah kesempatan untuk Anda dengan keluarga kecil Anda menikmati waktu yang pribadi dan melupakan segala beban dan stres yang mengikuti. Ini juga dapat merefresh kembali semangat istri anda untuk menjalani kesehariannya
3. Makan malam romantis
Makan malam romantis bisa jadi kesempatan untuk membuat hubungan berbunga-bunga lagi. Jika istri sudah mengurus kebutuhan rumah tangga sehari-hari maka ajaklah istri anda makan malam romantis ini akan jadi hal spesial bagi istri anda. Ini bisa dipilih jika anda dan istri anda sudah lama banget tidak makan malam romantis.
4. Jam tangan
Jam tangan bisa jadi pilihan hadiah terbaik untuk istri. Apalagi, jika dia menyukai aksesoris. Jam tangan selain bisa mempercantik istri anda, juga dapat berguna untuknya dalam mengatur waktu.
5. Cake
Cake cocok banget untuk hadiah saat istri Anda ulang tahun, anniversarry, atau sekedar merayakan hal-hal lainnya. Cake juga bisa dipesan secara custom.
Misalnya anda ingin membentuknya seperti yang disukai istri, ditambah dengan sedikit tulisan romantis di atasnya akan membuat istri anda berbunga-bunga.
Sekian dulu sahabat melly kuliner. Hadiah sederhana akan membuat istrimu merasa dianggap dan di hargai. Semoga kamu dan istrimu bahagia.