8 Kumpulan Resep Sayur Asem Khas Yang Sederhana dan Lezat
1. Resep Sayur Asem Sunda
Bahan-bahan yang diperlukan:
- 1 buah labu siam
- 2 buah jagung manis, potong
- 2000 ml air
- 4 sdt garam
- 3 sdm gula merah
- 3 lembar daun salam
- 3 cm lengkuas, geprek
- 100 gram melinjo
- 2,5 asem jawa dilarutkan 3 sdm air
Bumbu halus:
- 4 butir kemiri sangrai
- 3 cm kunyit bakar
- 1 terasi bakar
- 8 butir bawang merah
Cara memasak:
- Rebus air kemudian masukkan bumbu halus, garam, gula merah, daun salam, lengkuas dan melinjo. Masak hingga melinjo matang,
- Tambahkan jagung manis, masak hingga matang.
- Setelah jagung matang, masukkan labu siam, masak hingga matang.
- Tambahkan daun melinjo dan air asem. Lalu masukkan gula dan garam, tes rasa dan sajikan.
2. Resep Sayur Asem Sederhana
Bahan-bahan yang diperlukan:
- 1/4 kg nangka muda (lebih muda lebih baik)
- 5 helai kacang panjang
- daun so
- 3 siung bawang merah
- 1 buah tomat apel ukuran sedang
- 3 buah cabai rawit merah
- 1 liter air
- garam
- kaldu bubuk
- bawang merah goreng
Cara memasak:
- Nangka dipotong kecil-kecil setebal 1 cm, rebus dengan air secukupnya sampai empuk, buang airnya, tiriskan nangkanya.
- Iris tipis bawang merah, potong cabeai, potong kotak kecil tomat.
- Rebus kembali nangka dalam 1 liter air sampai empuk, masukkan bawang merah, cabai, tomat, kacang panjang, garam dan kaldu bubuk. - Setelah itu masukan daun so, matang cicipi dan angkat.
3. Resep Sayur Asem Bening
Bahan-bahan yang diperlukan:
- 1 ikat daun melinjo
- 5 buah kacang panjang
- 1 buah labu siam
- 1 buah jagung
- 2 buah wortel
- 3 siung bawang merah iris
- 2 siung bawang putih iris
- 2 lembar daun salam
- 3 cm lengkuas geprek
- 1 buah tomat iris
- 2 sdm air asem
- garam, gula, kaldu bubuk
- 700 ml air
Cara memasak:
- Bersihkan semua sayur lalu potong-ptong sesuai selera sisihkan.
- Rebus air bersama bawang merah dan bawang putih iris, daun salam, dan lengkuas. Biarkan hingga mendidih.
- Kemudian masukan wortel, jagung, labu biarkan setengah matang, lalu masukan kacang panjang, gula, garam, kaldu bubuk.
- Terahir masukan daun melinjo sampai layu cek rasa.
- Angkat dan sajikan.
4. Resep Sayur Asem Jakarta
Bahan-bahan yang diperlukan:
- 150 gram daging tetelan
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 50 gram melinjo
- 50 gram kacang tanah, rebus, tumbuk kasar
- 150 gram nangka muda, potong-potong
- 1 buah jagung manis, potong-potong
- 50 gram pepaya muda, potong-potong
- 100 gram labu siam, potong-potong
- 1 sendok makan asam jawa dan 4 sendok makan air, larutkan
- 2 sendok makan garam
- 4 sendok teh gula pasir
- 20 gram daun melinjo
- 5 lonjor kacang panjang, potong-potong
- 2.500 ml air
Bumbu Halus:
- 6 butir bawang merah
- 3 buah cabai merah keriting
- 4 siung bawang putih
- 2 buah kemiri, sangrai
- 1 1/2 sendok teh terasi, bakar
Langkah-langkahnya
- Rebus daging tetelan sampai mendidih. Masukkan daun salam, lengkuas, dan bumbu halus. Masak sampai harum.
- Tambahkan melinjo, kacang tanah, nangka muda, dan jagung manis. Masak sampai setengah matang.
- Masukkan pepaya muda, labu siam, larutan asam jawa, garam, dan gula pasir. Masak sampai mendidih.
- Tambahkan daun melinjo dan kacang panjang. Masak sampai matang.
5. Resep Sayur Asem Medan
Bahan-bahan yang diperlukan:
- 4 helai kacang panjang
- 1 buah terong ukuran kecil
- 1/2 potong labu siyam
- 1/4 potong jagung manis
- 1/2 kol putih ukuran kecil
- 5-7 keping melinjo (saya skip)
- 500 ml air
Bumbu Halus:
- 4 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 biji kemiri
- 5 pcs cabe merah keriting
- 1,5 cm kunyit
- 1,5 cm jahe
Bumbu Cemplung :
- Lengkuas geprek
- 1 batang serai geprek
- Secukupnya air asam jawa
- 1 sdm saos saori
- Secukupnya lada bubuk
- Secukupnya garam halus
- Secukupnya gula pasir
Langkah-langkah Memasak:
- Potong dan cuci semua sayuran
- Haluskan bumbu khusus bumbu halus, bisa di blender
- Tumis bumbu halus, masukkan lengkuas, serai dan sedikit air sambil bersihkan sisa-sisa bumbu. Masak hingga mendidih
- Masukkan sayur, saos saori tambahkan lada, garam dan gula, aduk rata hingga sayur layu
- Masukkan sisa air, biarkan masak hingga matang. Koreksi rasa
- Siap disajikan
6. Resep Sayur Asem Betawi
Bahan-bahan yang diperlukan:
- 20 gram daun melinjo
- 20 gram nangka muda
- 20 gram kacang tanah yang masih ada kulitnya
- 5 buah buah melinjo
- 3 buah terong bulat
- 1/2 ikat kacang panjang
- 1 buah labu siam/pepaya muda
- 1 buah jagung manis
- 1 buah jengkol beweh (opsional)
- 1 papan oncom (opsional)
- 4 cm asam Jawa muda
- 5 lembar daun salam
- 1 ruas lengkuas
- 1 1/2 liter air
Bumbu Halus:
- 10 buah cabai rawit
- 10 butir bawang merah
- garam secukupnya
Cara Masak Sayur Asem Betawi :
- Cuci bersih kacang tanah, Belah terong dan jengkol menjadi 4 bagian. Potongi kacang panjang seukuran jari telunjuk.
- Tumbuk kasar bumbu-bumbu halus, kemudian sisihkan.
- Panaskan air sampai mendidih, kemudian masukkan bumbu halus, laos, dan daun salam.
- Masukan asam jawa dan jengkol. Setelah beberapa lama, angkat asam dan dipecahkan, kemudian masukkan kembali ke dalam sayur.
- Masukkan sisa sayur yang ada dan bumbui dengan garam. Masak sampai cukup lunak. Setelah itu tambahkan oncom yang sudah diremukkan dengan tangan.
7. Resep Sayur Asem Terasi
Bahan-bahan yang diperlukan:
Bahan sepaket :
- 2 potong Labu siam, potong dadu
- 2 potong Pepaya muda, potong2
- 3 potong jagung manis (1/2 bh yg besar)
- 3 lonjor Kacang panjang, potong 3 cm
- Semangkuk Daun melinjo
Bahan tambahan :
- 1 buah Labu siam, potong dadu
- 2 sdm Kacang tanah, rendam dulu
- 1 buah Timun, belah 2 lalu potong2 (optional)
- 5 lonjor Kacang panjang, potong 3 cm
Bumbu Halus :
- 8 siung Bawang merah
- 3 siung Bawang putih
- 3 butir Kemiri
- 2 keping Terasi gepeng (3 sachet terasi abc)
- 6 buah Cabe merah keriting
Bahan pelengkap :
- 5 buah Asam mentah (@1 jempol / 4 cm)
- 5 cm Lengkuas, memarkan
- 2 lembar Salam
- 2 buah Cabe hijau besar
- 1 sdt Kaldu bubuk
- 1/2 sdt Gula pasir
- 2 sdt Garam
- 3 liter Air
Langkah- langkah memasaknya:
- Didihkan air, masukkan kacang tanah dan asam mentah, rebus sampai kacang 1/2 matang.
- Masukkan bumbu halus, aduk rata, lalu masukkan bahan sepaket, bahan tambahan dan bahan pelengkap. Masak sampai matang, dan jangan lupa rest rasa.
- Sajikan dg sambal terasi dan ikan jambal goreng atau lauk favorit lainnya.
- Ini dia penampakan sepaket sayur asemnya...
8. Resep Sayur Asem Bumbu Racik
Bahan-bahan yang diperlukan:
- 1 bungkus paket sayur asem di tukang sayur
- Kacang tanah 2 sdm (boleh di skip)
- 1/2 bungkus Bumbu racik sayur asem
- 1 ibu jari Lengkuas
- 2 siung Bawang merah
- 1 siung Bawang putih
- 2 buah Cabe jablai
- 2 lembar Daun salam
- Asam jawa 1 bungkus yg rp.500 Atau boleh pakai asam jawa muda yang ada dipaketan sayur asem
- 1 sdm Gula
- Garam
Langkah-langkah memasaknya:
- Cuci dan potong2 sayur asem, masukan sayuran, kacang tanah, lengkuas, asam jawa dan daun salam ke dalam panci tambahkan air agak banyak, lalu rebus smpai empuk.
- Iris bawang merah, bawang putih, dan cabe, setelah sayuran empuk masukan ½ bungkus bumbu racik beserta bawang dan cabe yg sudah diiris, tambahkan garam dan gula, biarkan sampai mendidih lagi.
- Kira-kira 10 menit setelah bumbu masuk, koreksi rasa, jika sudah pas matikan kompor. Sayur asem siap dihidangkan.